RESENSI BUKU : BUMI MANUSIA

Pramoedya Ananta Toer, siapa yang tak kenal sastrawan terbaik bangsa ini. Sastrawan kelahiran Blora ini telah menghasilkan puluhan karya yang telah diterjemahkan ke dalam banyak bahasa. Salah satu karya beliau ini adalah Bumi Manusia. Novel bergenre roman dari empat series novel yang diberi nama Tetralogi Buru. Tetralogi Buru meliputi Bumi Manusia, Anak Semua Bangsa, Jejak Langkah, dan Rumah kaca. Series inu bisa kalian baca secara terpisah tanpa khawatir tidak nyambung. Baik, berikut ringkasan mengenai Buku Bumi Manusia ini. Bumi Manusia juga merupakan novel sejarah yang mengisahkan perjalanan intelektual seorang anak manusia diberi nama Pram Minke dalam menemukan arti kemanusiaan dan identitas kebangsaan awal abad 20-an. Berhadapan dengan kolonialisme dan sistem hukum yang diskriminatif. Minke banyak melihat ketimpangan-ketimpangan, penindasan-penindasan, politik pecah belah, pembagian kelas dan politik kolonial yang menyengsarakan manusia Indonesia dan menjatuhkan kemanusiaan k...