MAKANAN : Rangginang

Selamat pagi! Kali ini bikin rangginang nih soalnya ada ketan di rumah. Kalian udah pada tahu kan rangginang itu seperti apa? Kalau belum cari dulu ya atau bisa lihat gambarnya disini nanti. Yuk, berikut cara membuat rangginang. Bahan: - Ketan putih - Air - Garam Cara membuat: - Rendam semalaman ketan agar nantinya cepet empuknya saat dikukus. Bersihkan dengan air putih hingga bersih. Tiriskan. - Kukus ketan yang sudah bersih dan dicampur dengan garam. Tunggu beberapa menit sampai matang alias empuk. - Ambil sedikit demi sedikit untuj dicetak. Disini menggunakan cetakan bulat kecil tutup galon yang sudah dibersihkan. - Cetak dan Tata berurutan pada selayar alas. Kemudian dipanaskan di bawah terik matahari. Tunggu sampai kering.