Review Makanan: Lesehan Ayam Bakar dan Goreng Lestari
Malam hari, saat itu saya dan adik pergi keluar. Sekalian aja deh kita buat makan malam. Akhirnya kita memutuskan untuk makan di Lesehan Ayam Bakar dan Goreng Lestari. Tempatnya baratnya stasiun Nganjuk, selatan jalan. Kalau lagi di dekat sini, boleh nih mampir, kalau pas lapar ya.
Saya dan adik memesan 2 ayam bakar plus nasi dan 1 es jeruk dan 1 es teh. Ayamnya empuk dan bumbunya kerasa sekali. Sambalnya juga enak dan tidak terlalu pedas menurutku. Sedanglah pedasnya. Nasinya juga pulen dan wangi. Enak. Untuk es jeruknya segar dan jeruk nipisnya kerasa sekali.
Cukup membayar Rp. 40.000 sudah dapat tadi. Lumayanlah ya. Untuk parkiran sempit sih ini. Muat untuk beberapa motor kalau di depan warung makannya. Kalau bawa mobil mungkin bisa parkir di pinggir jalan bukan depan kedainya. Keseluruhan, pelayanannya juga cepat dan cekatan. Oiya, tempat duduknya sesuai namanya lesehan dan ada juga tempat duduk kursi dan meja gitu tapi sedikit, banyak yang lesehannya.
Komentar
Posting Komentar