Tips & Trik Menyimpan Baju Kemeja dan Kaos
Status sudah menjadi istri, banyak hal yang saya lakukan untuk suami. Salah satunya menyimpan baju, kemeja dan kaos suami. Jadi, saya kelompokkan bajunya. Baju dinas kerja terdiri dari kemeja dan kaos berkerah. Kemudian ada kaos tanpa kerah yang dipakai keluar dan kaos yang dipakai sehari-hari. Semuanya agar tetap awet dan bagus ada tips dan triknya loh. Oke, lanjut ya~
1. Cuci baju sendiri-sendiri. Misal dikelompokkan seperti kemeja, kaos, yang dipakai sehari-hari saat mencuci di mesin cuci. Ya walaupun ini bisa dibilang menghabiskan air tapi tetaplah ini bisa membuat baju tidak lecek dan rusak. Kemudian bisa ditaruh di pengering atau langsung dijemur.
2. Kalau pilih ditaruh di pengering. Efeknya baju jadi lecek dan berantakan. Saat kering nanti jadinya lecek dan tidak rapi. Tapi tidak apa kalau nantinya mau disetrika. Cuma positifnya kalau ditaruh pengering, baju cepat kering dan menghindari adanya bau pada baju misal belum kering.
3. Jemur baju di tempat yang tidak langsung terkena matahari. Supaya warna baju tidak pudar. Oiya, walaupun dijemur di tempat tidak terkena matahari langsung, tetap saja menjemur bajunya dibalik ya. Jadi, yang dalam ganti di luar.
4. Baju yang tidak dikering di mesin cuci dan sudah kering secara sempurna. Bisa dilempit secara rapi sehingga bisa mempermudah saat setrika nantinya. Atau bahkan tidak usah disetrika untuk baju sehari-hari. Kalau baju yang dikeringkan di pengering biasanya lecek, jadi saat dilipat atau dilempit yang rapi ya kalau tidak mau disetrika.
5. Simpan baju yang sudah dilipat dan disetrika pada plastik baju. Jadi baju-baju yang dikempokkan tadi disimpan dalam plastik-plastik baju berlabel sesuai fungsinya. Misal: label baju dinas kemeja, label baju kaos berkerah, label baju kaos untuk acara penting dll.
6. Pilih almari yang bukan dari kayu. Untuk menghindari dari serbuan rayap. Biar baju tetap aman, rapi dan awet.
Oke, itulah beberapa tips dan trik dari saya untuk menyimpan baju agar awet dan tetap bagus walaupun bertahun-tahun. Warnanya juga tetap bagus walaupun sudah lama. Saya sudah membuktikannya, kalau kalian bagaimana?
Komentar
Posting Komentar