Farmasi: Toko Jamu Herbal yang Kian Banyak di Indonesia.
Semakin lama, semakin eksis saja ya penggunaan jamu herbal untuk beberapa orang. Semakin banyak yang tertarik dengan jamu herbal, maka semakin banyak pula adanya toko jamu herbal sekarang ini. Saya mengamati di dekat rumah saya saja ini ada lima toko jamu yang beroperasi. Mungkin memang tidak sebanyak apotek, tapi keberadaan toko jamu herbal ini ada dan menurutku akan terus bertambah. . Sumber: google.com Saya sendiri juga tertarik mengenai jamu herbal dan kasiat serta apa-apa yang menjadikannya ada. Perlu untuk dipelajari lebih lagi agar kita bisa melihat celah mengenai jamu herbal yang memang benar-benar berkasiat untuk beberapa penyakit. Misal untuk sakit gigi, waktu saya kecil dulu pernah sakit gigi (semoga sekali itu saja, hahaha tidak lagi deh), oleh nenek saya dikasih jamu herbal beli di toko jamu dekat rumah dulu (yah walaupun kata dekat itu zaman dulu maknanya jauh juga sih ya). Nah, tidak terduga,...