Simpang Lima Gumul Kediri
(28 Juni 2023) Tepat malam idul adha kemarin kita menuju ke Simpang Lima Gumul Kediri. Saya dan suami sudah pernah 2 kali kesana. Nah, untuk kali ini perginya rame-rame. Bareng Mbah kung dan Mbah utinya anak saya. Hehehe. Ada 7 orang, termasu rame kan? 😆 Kita berangkat dari rumah sekitar jam 17.00 WIB, sampai kediri sekitar jam 18.00 WIB. Kita berhenti sholat maghrib dan ke toilet dulu di pom bensin. Kemudian kita makan dulu di Rawon Bidadari. Setelah kurang lebih 1 jam lamanya untuk makan dan istirahat sejenak, jam 20.00 WIB kita sampai di Simpang Lima Gumul. Kemarin ke Simpang Lima Gumul, cuma bayar karcis parkir ya teman-teman. Untuk mobil Rp. 5000, dan batas waktu berkunjung di Simpang Lima Gumul adalah sampai jam 21.00 WIB. Lumayan ya ada waktu 1 jam untuk melihat-lihat dan berkeliling Simpang Lima Gumul. Kita melewati jalanan berlorong, jalanan berlorong ini dihiasi berbagai macam foto-foto di dindingny...